Langsung ke konten utama

Virus komputer

Virus komputer merupakan program komputer yang dapat menggandakan atau menyalin dirinya sendiri dan menyebar dengan cara menyisipkan salinan dirinya ke dalam program atau dokumen lain. Virus komputer dapat dianalogikan dengan virus biologis yang menyebar dengan cara menyisipkan dirinya sendiri ke sel makhluk hidup. Virus komputer dapat merusak (misalnya dengan merusak data pada dokumen), membuat pengguna komputer merasa terganggu, maupun tidak menimbulkan efek sama sekali.
Virus komputer umumnya dapat merusak perangkat lunak komputer dan tidak dapat secara langsung merusak perangkat keras komputer tetapi dapat mengakibatkan kerusakan dengan cara memuat program yang memaksa over process ke perangkat tertentu. Efek negatif virus komputer adalah memperbanyak dirinya sendiri, yang membuat sumber daya pada komputer (seperti penggunaan memori) menjadi berkurang secara signifikan. Hampir 95% virus komputer berbasis sistem operasi Windows. Sisanya menyerang Linux/GNU, Mac, FreeBSD, OS/2 IBM, dan Sun Operating System. Virus yang ganas akan merusak perangkat keras.
Virus komputer adalah sebuah istilah umum untuk menggambarkan segala jenis serangan terhadap komputer. Dikategorikan dari cara kerjanya, virus komputer dapat dikelompokkan ke dalam kategori sebagai berikut:
  • Worm - Menduplikatkan dirinya sendiri pada harddisk. Ini membuat sumber daya komputer (Harddisk) menjadi penuh akan worm itu.
  • Trojan - Mengambil data pada komputer yang telah terinfeksi dan mengirimkannya pada pembuat trojan itu sendiri.
  • Backdoor - Hampir sama dengan trojan. Namun, Backdoor bisanya menyerupai file yang baik-baik saja. Misalnya game.
  • Spyware - Virus yang memantau komputer yang terinfeksi.
  • Rogue - merupakan program yang meniru program antivirus dan menampilkan aktivitas layaknya antivirus normal, dan memberikan peringatan-peringatan palsu tentang adanya virus. Tujuannya adalah agar pengguna membeli dan mengaktivasi program antivirus palsu itu dan mendatangkan uang bagi pembuat virus rogue tersebut. Juga rogue dapat membuka celah keamanan dalam komputer guna mendatangkan virus lain.
  • Rootkit - Virus yang bekerja menyerupai kerja sistem komputer yang biasa saja.
  • Polymorphic virus - Virus yang gemar beubah-ubah agar tidak dapat terdeteksi.
  • Metamorphic virus - Virus yang mengubah pengkodeannya sendiri agar lebih sulit dideteksi.
  • Virus ponsel - Virus yang berjalan di telepon seluler, dan dapat menimbulkan berbagai macam efek, mulai dari merusak telepon seluler, mencuri data-data di dalam telepon seluler, sampai membuat panggilan-panggilan diam-diam dan menghabiskan pulsa pengguna telepon seluler.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alwi Fessy

Alwi Fessy Birth name Fessy Farizqoh Alwi Assegaf Born July 18, 1980 (age 31) Flag Indonesia Malang, East Java Journalist jobs Years active 2003 - present Pair Taufik Basari Fessy Farizqoh Alwi Assegaf (born in Malang, East Java, July 18, 1980, age 31 years) is a news presenter Indonesia Arab descent. Currently he is a news presenter on Metro TV in program Your Voice and Metro Siang. [1] Previous Fessy is Newspresenter at the quiz, the quiz show he has held all the regular news from the Morning Post, Post Lunch, Evening Post, to Topic Night and has also hosted dialogues We Topics. He began joining Metro TV in October 2008 and the beginning of its appearance is on Headline News at 19:00 as a reporter who covered the Attorney General's exactly on the date October 31, 2008. He started bringing up as Newspresenter News Flash program. In Threads PBK Fessy Alwi is Anchormate of Faisal Arif.  Personal life Fessy Alwi was born in Malang on July 18, 1980 with the full name Fessy ...

HILAL

Hilal adalah penampakan bulan dengan mata telanjang yang paling awal terlihat menghadap bumi setelah bulan mengalami konjungsi . Hilal merupakan kriteria hisab suatu awal bulan. Setiap awal bulan selalu ditandai dengan munculnya hilal. Penentuan hilal bulan syawal adalah salah satu aktivitas penting yang dilakukan lembaga hisab untuk menentukan hari terakhir pada bulan Ramadan . Hal ini akan menentukan kapan ummat muslim terakhir melakukan puasa dan merayakan Idul Fitri . Metode penentuan hilal yang biasa dilakukan ada dua macam yakni metode Rukyat dan Hisab .

KI AGENG PAMANAHAN

Ki Ageng PAMANAHAN Ki Ageng Pamanahan Pamanahan or Ki Gede, the village is the founder of Mataram in 1556, which later evolved into the Sultanate of Mataram under the leadership of his son, who holds Panembahan Senapati. Origin Pamanahan is the son of Ki Ki Ageng Henis, son of Ki Ageng Sela. He married his own cousin, namely Nyai Sabinah, daughter Nyai Ageng Saba (Ki Ageng Henis sister). Ki Pamanahan and adoptive sister, who named Ki Penjawi, serving Hadiwijaya Pajang regents who also disciple Ki Ageng Sela. Both are considered by the king's brother and serve as an urban village in Pajang wiratamtama. The initial role After the death of Sultan Trenggana in 1546, the Sultanate of Demak have split due to seizure of the throne. Sultan's son who took the throne holds Sunan Prawata killed his own cousin, the Arya Penangsang, regent Jipang. Arya supported Penangsang Festival also kill Prince Attends, husband of Queen Kalinyamat, daughter of Sultan Trenggana. Since then,...